DWI YULIKARYANTO - Setiap manusia memiliki kelemahan, namun sangat jarang manusia akan mampu menilai kelemahanya disebabkan manusia selalu rentan mengedepankan sifat sombong dan sok pintar, yang ada kebanyakan kita selalu menganggap sepele orang lain karena buruknya keadaan darah dalam hati kita . Oleh sebabnya saya mengajak semua kita sebagai manusia dan sebagai makhluk sosial haruslah bisa membagi lembaran hidup per hari atau setiap hari yaitu untuk diri kita sendiri dan untuk orang lain .
Adapun salah satu cara agar kita bisa mengakui kelebihan orang lain yang ada disekeliling kita, diantaranya perhatikan apa kelebihan orang lain itu dan cari informasi yang benar dan bisa dibuktikan secara baik dan benar juga, sehingga akan bertemu apa yang dibicarakan oleh seseorang dengan kenyataan yang sebenarnya . Karena kebanyakan insan hidup hanya akan tau kulit dari sesuatu yang baik dari sisi pembicaraan, maupun apa yang dilihat dengan tanpa menggali apa dan bagaimana sebenarnya .Mulai saat ini mari kita belajar merumuskan sesuatu yang kita lihat, kita dengar, dan kita rasakan dengan berani mengambil langkah bertanya dan mengetahui secara langsung atas apa yang ada dihadapan kita agar jelas dan terang.
Tujuan dari semua ini guna lebih membuat kita cerdas dalam hidup, tidak mudah dibohongi dan tidak mudah tersesat, semua yang saya ungkapkan bisa di praktekan dalam segala hal, baik Politik, Ekonomi maupun kepentingan lain termasuk mencari jodoh, dan upayakan menilai positif dari sisi perubahan sesuatu hal yang akan kita ketahui, bukan berarti latar belakang tidak boleh diketahui, justru latar belakang menjadi sesuatu yang juga berharga bagi semua insan hidup . Mari kita mulai berkata - kata dan berucap denga kebenaran dalam kebenaran yang sesungguhnya ; Salam Kebersamaan .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar